Samarinda, 22 Februari 2024 – ULT Institut Teknologi Kalimantan melakukan benchmarking ke Kantor ULT Universitas Mulawarman guna meningkatkan kapasitas SDM dan menambah wawasan tentang pengelolaan Unit Layanan Terpadu.
Pada kunjungan ini, Zainal Abidin, S.Kom. selaku Kepala ULT ITK dan tim menyampaikan ucapan terima kasih karena telah diterima dengan hangat oleh Kepala ULT Unmul Enny Fathurachmi, S.IP, M.Si. dan seluruh tim yang bertugas. Dalam kegiatan ini juga hadir Wakil Rektor IV Dr. Ir. Nataniel Dengen, S.Si., M.Si. dan Kabiro Perencanaan, Kerjasama, dan Humas Sugiyarta, S.E., M.Si. Wakil Rektor IV mengatakan, “Tentu melalui kunjungan ini, baik ULT Unmul dan ITK dapat bertukar pengalaman dalam proses memberikan pelayanan terbaik kepada Civitas Akademika, Tenaga Kependidikan, Alumni, dan Masyarakat”. Sejalan dengan yang dikatakan oleh Wakil Rektor IV tim ULT ITK pun menyampaikan tujuan dan harapannya melalui benchmarking kali ini agar dapat meningkatkan performa dan efisiensi ULT dengan mengidentifikasi bagian-bagian pelayanan yang membutuhkan perbaikan serta merangsang ide-ide inovasi.
Pada akhir acara Zainal mengatakan, “Tentunya setelah benchmarking kali ini, ULT ITK semakin bersemangat memperbaiki kekurangan demi mewujudkan layanan prima kedepannya. Semoga ULT Unmul dapat mempertahankan Gold Winner yang telah diraih dan semoga juga ULT ITK akan segera meraihnya”.