Surabaya, 17 Mei 2024 – Unit Layanan Terpadu ITK ikut serta dalam benchmarking yang diinisiasi oleh Tim Kerja Persuratan dan Kearsipan ke Biro Umum dan Reformasi Birokrasi Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Dalam kegiatan ini ULT ITK mendapatkan ilmu dan sharing pengalaman yang diperoleh dari Pusat Layanan Terpadu ITS. Materi dipaparkan langsung oleh Ellif Nurfiana, S.I.I.P. Kepala Subbag PLT ITS yang menjelaskan tentang peran PLT dalam perencanaan strategis ITS serta dalam penguatan fungsi reformasi birokrasi dan layanan publik, kemudian Ellif juga menjelaskan tentang struktur organisasi PLT, tugas pokok, indikator kinerja, dan segala hal tentang usaha PLT ITS dalam meningkatkan kualitas layanan publik. Di akhir sesi juga ULT ITK diajak melihat kantor PLT ITS, kemudian dijelaskan kembali tentang pelayanan yang paling diunggulkan disana yaitu layanan legalisir. Yang menarik dari layanan tersebut adalah user dapat melakukan permintaan dari mana saja dan kapan saja hanya melalui myITS Services lalu dokumen yang diminta akan dikirim melalui POS.
Tentunya hal tersebut membuat ULT semakin bersemangat dalam meningkatkan kualitas serta sarana prasarana demi mewujudkan pelayanan prima terpadu satu pintu di Institut Teknologi Kalimantan.